Mengatasi Mata Lelah dan Sembab dengan Sendok


Terlalu lama di depan komputer dapat membuat mata terasa perih dan lelah. Otot mata yang menegang saat di depan komputer dapat menyebabkan pusing kepala, bahkan iritasi mata. Sebuah survey menunjukkan, 90% pengguna komputer mengalami kondisi yang disebut Computer Vision Syndrome. Kondisi yang diakibatkan penegangan pada otot mata ini timbul setelah dua jam menggunakan komputer tanpa henti. 70 – 75% pengguna komputer bahkan mengalami gangguan penglihatan, yang membuat mereka harus mengenakan alat bantu seperti kacamata.
Untuk mengatasi mata lelah, ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan. Mengompres mata dengan kantung teh celup yang didinginkan atau irisan mentimun yang disimpan di lemari es, juga berbagai produk eye soothing cream yang banyak beredar di pasaran. Namun ada satu lagi cara yang ampuh dan aman untuk menghilangkan rasa lelah di mata, yaitu dengan menggunakan sendok. Sediakan dua buah sendok berbahan metal, kemudian dinginkan dalam gelas yang diisi air dan es batu. Setelah suhunya mendingin, letakkan sendok di kedua mata dan biarkan suhu dinginnya menyerap ke area kelopak mata. Setelah sendok mulai terasa hangat, letakkan lagi di air es dan letakkan lagi di atas mata. Jika mata Anda bengkak akibat iritasi, ulangi proses ini sampai bengkak di sekitar mata mulai hilang. Suhu dingin yang meresap di bahan metal dapat menarik pembuluh darah, membantu mengurangi merah iritasi pada bola mata dan kantung mata. Cara ini juga dapat menghilangkan mata sembab dan bengkak.


Comments